Hubungan Antara Warna Dengan Kepribadian
- Sep 08, 2016
- Fatimah Ibtisam
Warna nggak sekadar untuk pemanis, lho. Warna juga bisa menimbulkan kesan, arti, bahkan memengaruhi penilaian seseorang.
Ternyata ada banyak teori dan pandangan mengenai warna, yang bisa diterapkan untuk berbagai hal. Misalnya, untuk dekorasi ruangan, untuk brand atau marketing, hingga untuk simbol karakter. Nah, kira-kira apa, nih, arti dan kesan dari warna favoritmu?
Merah
Kesan positif: Penuh semangat, muda, berbahaya, berani, bold, penuh passion, romantis, kuat, percaya diri, memimpin.
Kesan negatif: Berbahaya, ambisius, agresif, mendominasi.
Kuning
Kesan positif: Ramah, optimis, bahagia, damai, kreatif, ceria, percaya diri, sukses, berani, pandai bersosialisasi.
Kesan negatif: Kurang rasional, nggak tough, emosi nggak stabil, mudah tegang.
Biru
Kesan positif: Cerdas, komunikatif, bisa dipercaya, efisien, tenang, cool, logis, konsentrasi, terbuka, memiliki motivasi kuat.
Kesan negatif: Dingin, kurang peka, kurang bersahabat.
Hijau
Kesan positif: Damai, seimbang, fresh, cinta alam, berkualitas, bijak, suka membantu, asri, aman, jelas.
Kesan negatif: Membosankan, nggak mudah berubah (stagnan), iri.
Ungu:
Kesan positif: Mewah, orisinil, berkualitas, jujur, individual, nggak biasa, terhormat, sopan, meiliki pemikiran yang dalam
Kesan negatif: Berambisi, ada kecenderungan inferior.
Oranye
Kesan positif: Nyaman, penuh passion, menyenangkan, ekstrovert, bebas, spontan, penuh ide, berjiwa sosial, memiliki motivasi tinggi.
Kesan negatif: Mudah stres, nggak dewasa.
Pink
Kesan positif: Feminin, penuh cinta, lembut, peduli, hangat, memiliki banyak kemungkinan, bertahan lama, intuisi kuat.
Kesan negaif: Lemah, sensitif.
Putih
Kesan positif: Bersih, pure, higienis, sehat, jelas.
Kesan negatif: Eksklusif, nggak bersahabat, dingin.
Hitam
Kesan positif: Glamor, sophisticated, efisien, stabil secara emosi, formal.
Kesan negatif: Dingin, misterius, memberikan tekanan/opresi.
Cokelat
Kesan positif: Hangat, dapat diandalkan.
Kesan negatif: Nggak memiliki selera humor, sulit berubah.
***
Kesan tentang warna ini bisa jadi salah satu bahan pertimbangan kamu untuk banyak hal. Misalnya, untuk menentukan warna pakaian buat presentasi atau sidang skripsi, untuk logo bisnis kamu, untuk dekorasi kamar, dan lain sebagainya. Benar nggak, sob?
(sumber gambar: a2ua.com, kingofwallpapers.com, hitcolors.com, huffingtonpost.co.uk, color-hex.com, japantimes.co.jp, feelgrafix.com, hotel-r.net,)
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus