Agenda Oktober 2019: Banyak Event Seru!
- Oct 02, 2019
- Fatimah Ibtisam
Padat merayap. Itulah frase yang tepat untuk menggambarkan rangkaian event dan kegiatan di sepanjang Oktober 2019. Saking padatnya sampai NGGAK ADA TANGGAL MERAHNYA.. Ada apa saja, ya di bulan Oktober?
* 1 Oktober: Hari Kesaktian Pancasila. Walau terdapat beberapa versi sejarah, Hari Kesaktian Pancasila ini merujuk pada peristiwa yang terjadi tahun 1965, yakni penumpasan gerakan PKI.
* 1 Oktober: Pelantikan Anggota DPR 2019-2020. Semoga wakil rakyat bisa menjaga amanat.
* 2 Oktober: Hari Batik. Tepat 10 tahun yang lalu UNESCO mengakui batik sebagai warisan budaya Indonesia. Hari Batik kerap diperingati dengan mengenakan batik serta menggelar pameran atau kegiatan bertema batik.
* 3-6 Oktober: Ideafest. Mari rayakan ide dan kreativitas melalui festival ini! Dengan jargon The Age of Pride dan tagar #KEBANGGAANINDONESIA, Ideafest ingin menampilkan kreativitas di 16 bidang. Acara yang berlangsung di Jakarta Convention Center ini terdiri dari tiga bagian, yakni Ideafest FoodX, Ideafest Comedy & Conference, dan IdeaTalk. Lineup-nya juga seru dan inspiratif, mulai dari Hanif Dhakiri (Menteri Ketenagakerjaan), Joko Anwar (sutradara), Faldo Maldini (politisi), Nina Karina (founder Nikicio), Rigen (stand up comedian), Dewi Sandra (selebriti), Marchella FP (penulis & founder @generasi90an, @nkcthi and @ktbb.ktbb ) serta banyak lainnya. Secara keseluruhan ada lebih dari 250 pembicara dari beragam bidang usaha/profesi.
* Sepanjang Oktober: Bulan bahasa. Di sekolah dan kampus biasanya diadakan kegiatan dan kompetisi seputar bahasa. Ada kegiatan yang sifatnya internal, antarsekolah/kampus, hingga terbuka untuk umum. Salah satunya Lomba Sastra yang diadakan Keluarga Mahasiswa Sastra Indonesia (KMSI) Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada (UGM). Lomba penulisan puisi, esai, cerpen, dan feature ini terbuka untuk umum. Infonya bisa kamu cek di sini.
* 4-6 Oktober. Bekraf Festival 2019. Diadakan di Benteng Vastenburg, Solo, Bekraf Fesival mengangkat tema Kita Kaya Karya.
* 4-6 Oktober. Brightspot. Bazar produk kece is baaaack! Brightspot merupkan marketplace yang produknya sudah dikurasi alias dipilah-pilih, mulai dari fashion, kuliner, hingga craft dan produk yang terkait dengan hobi. Ini adalah tahun kesepuluh penyelenggaraan Brightspot, dan kali ini akan digelar dengan lebih besar dan meriah di District 8 Senopati, Jakarta. Chef Renatta Moeloek, Zara JKT48, Goodnight Electric, dan banyak lainnya turut meramaikan Brightspot 2019.
* 6-7 Oktober: Aceh International Diving Festival. Salah satu agenda wisata seru tahun ini. Apalagi untuk yang hobi diving.
* 8 dan 9 Oktober: Tech In Asia Conference di Jakarta Convention Center dengan pembicara keren dari dalam dan luar negeri, di antaranya Cheryl Goh (Group VP of Marketing Grab), Marshall Silver (CCO RedDoorz), Willson Cuaca (Managing Partner East Ventures), Achmad Zaky (CEO & Founder Bukalapak), Jason Thompson (CEO OVO), dan William Tanuwijaya (CEO & Co-founder Tokopedia)
* 10 Oktober : Hari Kesehatan Jiwa Sedunia. Gaes, kesehatan jiwa seringkali dinomorduakan dibandingkan kesehatan fisik. Padahal keduanya sangat penting dan saling berhubungan.
* 15 Oktober: Hari Hak Asasi Binatang Dunia
* 16 Oktober: Hari Pangan Sedunia
* Pertengahan/akhir Oktober: Sebagian kampus menggelar UTS di bulan ini.
* 20 Oktober: Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019-2024. Selamat bertugas Bapak Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin.
* 19-20 Oktober: Merapi Night Festival, Yogyakarta
* 19-25 Okober: Jakarta Fashion Week 2020 yang diadakan di Senayan City.
* 22 Oktober: Hari Santri Nasional
* 24 Oktober: Hari Dokter Indonesia
* 24 Oktober: Hari Perserikatan Bangsa-Bangsa
* 28 Oktober: Hari Sumpah Pemuda
(sumber gambar: pixabay.com)
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus