Tips Kesehatan Buat Para Cewek: Jangan lakukan Hal-Hal Ini Saat Sedang Menstruasi!

Masa menstruasi adalah periode yang sensitif buat para cewek. Perubahan di lingkungan organ intim bikin infeksi mudah terjadi. Kelembapan di daerah tersebut juga meningkat.

Karenanya, hindari hal-hal berikut ini, ya girls, untuk menjaga kesehatan dan menghindari nyeri perut.

1. Memakai pakaian ketat ketutama di bagian pinggang dan panggul

Saat mentruasi, kamu butuh kenyamanan dalam beraktifitas. Pakaian yang terlalu ketat bikin perut kamu tertekan dan terasa nyeri. Padahal, penting banget untuk melancarkan peredaran darah ketika menstruasi. Jadi jangan pakai celana yang terlalu ketat dulu ya, girls.

Mentruasi 1 - Youthmanual

2. Memakai pembalut seharian

Ketika sedang menstruasi, kamu perlu mengganti pembalut tiga atau empat jam sekali. Malas mengganti pembalut bikin lingkungan di organ intim lembab dan bakteri jahat jadi mudah berkembang. Itulah sebabnya, stok banyak tisu dan pembalut baru ketika sedang menstruasi!

Mentruasi 2 - Youthmanual

3. Memakai sabun pewangi

Tingkat pH di sekitar organ intim ketika kamu menstruasi sangat mungkin tidak seimbang. Oleh karena itu, jangan sembarangan memakai sabun pencuci, apalagi dengan pewangi. Salah-salah, daerah kewanitaan kamu makin lembab atau terlalu kering. Cukup cuci sekitar bagian kewanitaan dengan air mengalir, lalu keringkan dengan tisu.

Mentruasi 3 - Youthmanual

4. Nggak Olahraga

Olaharaga memompa darah dan melepaskan endorfin yang melawan prostaglandin. Kalau endorphin kamu cukup, otomatis nyeri menstruasi bisa berkurang. Tapi, kamu juga nggak boleh olahraga terlalu berat. Cukup jalan kaki atau aerobik ringan untuk melemaskan otot pinggul.

Menurut penelitian di Medical Daily, kalau menstruasi kamu nggak teratur atau kalau perut kamu terlalu nyeri saat menstruasi, coba lakukan olahraga rutin. Olahraga rutin bisa menyeimbangkan hormon dan mengurangi lemak jahat di tubuh, sehingga organ tubuh bisa lebih siap dan sehat ketika kamu sedang menstruasi.

Jangan lupa juga banyak minum air putih, makan pisang dan sayur-sayuran supaya ion dan zat besi kamu tergantikan.

Mentruasi 4 - Youthmanual

(sumber gambar: dailydot.com, getty images, cloudfront.net, healthcarecoach.org, mtblog.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1