EURO 2016, Ini Dia Hal-Hal Seru yang Perlu Kalian Tahu

Ini dia berbagai keseruan Piala Eropa 2016 yang sedang berlangsung di Perancis!

* Euro 2016 saat ini sudah memasuki babak semi final

Dari 24 tim yang berlaga, empat negara yang berhasil bertahan sampai sekarang, yaitu Perancis yang akan melawan Jerman, serta Portugal yang akan melawan Wales. Sebenarnya, sejak UEFA pertama kali digelar pada tahun 1960, ada 16 tim yang berpartisipasi di turnamen sepak bola terbesar di Eropa ini. Tapi tahun ini, jumlah tim bertambah delapan sehingga menjadi 24 tim.

EURO 2016 1 - Youthmanual

EURO 2016 2 - Youthmanual

* Perancis mengalahkan dua negara lain untuk jadi tuan rumah EURO 2016

Ada lima negara yang  resmi mengajukan diri buat jadi tuan rumah Euro 2016, yaitu Perancis, Italia, Turki, Norwegia, dan Swedia. Dalam proses voting di antara negara-negara Uni Eropa, Perancis mendapat 43 poin, sementara Turki mendapat 38 poin dan Italia 23 poin.

* Islandia tanpa disangka masuk ke seperempat final

Populasi penduduk di Islandia tercatat hanya 331.733 jiwa atau hampir setara dengan populasi penduduk di Sukabumi, Jawa Barat. Sepak bola juga bukan olahraga utama di negara tersebut. Makanya, berhasil maju hingga perempat final adalah kebanggaan besar untuk Islandia! Namun tadi pagu mereka akhirnya dikalahkan oleh tuan rumah Perancis, dengan skor 5-2.

* Kiper Islandia, Hannes Halldorsson, adalah sutradara sinetron!

Hannes baru bergabung bersama timnas Islandia pada 2011, setelah berjuang memulihkan cedera bahu. Selain menjadi seorang kiper, ternyata Halldorsson adalah sutradara sinetron!

EURO 2016 3 - Youthmanual

* Jerman adalah tim yang paling sering tampil di putaran final Piala Eropa

Jerman adalah tim yang paling sering lolos Euro 2016, yaitu sebanyak 12 kali di tahun1972, 1976, 1980, 1984, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012 dan 2016

* Ronaldo dinobatkan sebagai pemain terbaik di EURO 2016

Pada turnamen Piala Eropa 2016 ini, rekor fantastis ditorehkan oleh striker Portugal, Cristiano Ronaldo. Dengan mencetak dua gol ke gawang Hungaria, Ronaldo menjadi satu-satunya pemain yang selalu mencetak gol di empat putaran final Piala Eropa. Semoga do’i terus mencetak gol sampai final ya, gaes!

Sementara itu, gelandang Bastian Schweinsteiger asal tim Jerman menjadi pemain yang paling sering muncul, yaitu di 15 pertandingan. 

* Pertandingan paling seru antara Jerman dan Italia.

Bagi sebagian besar orang, pertandingan terbaik adalah saat Jerman melawan Italia. Dua negara tersebut bertanding hingga adu pinalti tendangan kesembilan!

EURO 2016 4 - Youthmanual

* Pemain Termuda di EURO 2016 baru berusia 19 tahun

1. Marcus Rashford (Penyerang, Inggris) – lahir 31/10/1997

2. Renato Sanches (Gelandang, Portugal) – lahir 18/08/1997

3. Emre Mor (Penyerang, Turki) – lahir 24/07/1997

* David Guetta membawakan lagu resmi Euro 2016

DJ Perancis David Guetta menulis dan membawakan lagu resmi Euro 2016. Guetta juga tampil dalam upacara pembukaan di Stade de France pada 10 Juni 2016 lalu.

EURO 2016 5 - Youthmanual

* Harga tiket piala Euro 2016 adalah...

Harga tiket termurah pertandingan EURO 2016 adalah 25 Euro (Rp368,000), sementara tiket finalnya mencapai 895 Euro (Rp13,174,000). Perjualan tiket sudah berlangsung sejak 10 Juni 2015. Pada tahap awal, satu juta tiket berhasil terjual.

Baca juga:

(sumber foto: newsfirst.lk, mirror.co.uk, the worldgame.sbs.com.au, weraveyou.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1