SHARE Scholarship 2018
Deskripsi
Beasiswa SHARE adalah program beasiswa untuk pertukaran pelajar di wilayah ASEAN dan ASEAN dengan pelajar di Uni-Eropa. Mitra SHARE yaitu Nuffic mengimplementasikan program beasiswa selama 2 semester untuk membiayai program. Program ini menyediakan 500 beasiswa, di mana 400 beasiswa untuk pertukaran pelajar di wilayah ASEAN serta 100 beasiswa untuk pertukaran pelajar wilayah ASEAN dan wilayah Uni-Eropa.
Komponen Beasiswa
- Biaya kuliah
- Biaya hidup
- Biaya perjalanan dari negara asal ke negara tujuan
- Asuransi kesehatan
- Biaya visa (jika dibutuhkan)
- Biaya tempat tinggal
Persyaratan Pendaftar
-
Mahasiswa S1 minimal semester 2 di salah satu universitas wilayah ASEAN
-
Kandidat merupakan warga negara salah satu negara di ASEAN
-
Memiliki paspor
Berkas yang Diperlukan:
Calon kandidat mendaftar melalui sistem online SHARE
Proses Pendaftaran dan Deadline
Prosedur
-
Mulai pendaftaran beasiswa SHARE: 3 Oktober 2018
-
Calon kandidat mendaftar melalui sistem onlilne SHARE
-
Kandidat mendapat rekomendasi dari kampus asal
-
Tenggat waktu pendaftaran beasiswa SHARE: 2 November 2018
-
Tenggat waktu untuk memperoleh surat penerimaan dari kampus tujuan: sebelum 2 November 2018
-
Pengumuman penerima beasiswa: akhir November 2018
-
Pengaturan kuliah disiapkan dan diterbitkan oleh kampus asal: sebelum pertukaran dimulai
Deadline:
02 November 2018