Community College Initiative Program
Deskripsi
Para peserta akan menempuh pendidikan satu tahun di Amerika dan mendapatkan sertifikat. Setelah menyelesaikan program ini para peserta yang kembali ke negaranya masing-masing membawa kemampuan baru dan memiliki keahlian lebih untuk membantu dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan pembangunan negara. Peserta akan menempuh pendidikan selama satu tahun di Amerika Serikat dan memperoleh sertifikat di bidang studi yang mereka tempuh. Setelah menyelesaikan program peserta akan kembali ke daerah asal dengan keterampilan dan keahlian yang dapat membantu mereka berkontribusi terhadap pembangunan daerah dan pertumbuhan ekonomi.
Komponen Beasiswa
- * Visa J-1
- Tiket pulang pergi
- Uang kuliah
- Tempat tinggal dan makan
- Uang saku untuk buku dan pengeluaran mendadak
- Cakupan biaya untuk kecelakaan dan sakit terbatas sesuai dengan J-Visa
- Aktivitas pribadi dan akademik
Persyaratan Pendaftar
- Warga negara Indonesia
- Memiliki sikap kepemimpinan yang baik dan menunjukkan pengalaman berkontribusi di masyarakat.
- Memiliki persiapan yang baik dan berkomitmen untuk bidang studi masing-masing
- Mampu berbahasa inggris
- Memiliki nilai akademik yang bagus
- Bukan pegawai atau keluarga dari salah satu pegawai di AMINEF atau kedutaan amerika.
- Tidak sedang menerima beasiswa lain saat menerima beasiswa ini.
Berkas yang Diperlukan:
- Formulir aplikasi yang telah dilengkapi
- Fotocopy dari laporan skor TOEFL ITP atau IELTS
- Fotocopy transkrip nilai SMA (dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris)
- Fotocopy transkrip nilai kuliah (D1/D2/D3 atau S1) (dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris)
- Fotocopy identitas (KTP atau passport)
- Surat Keterangan Bekerja (dari atasan/supervisor atau bagian SDM dalam bahasa Indonesia)
Proses Pendaftaran dan Deadline
Kandidat melengkapi formulir pendaftaran dan mengumpulkan seluruh kelengkapan berkas melalui pos atau mengantar langsung ke alamat berikut:
American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF)
Intiland Tower, Lantai 11
Jalan Jenderal Sudirman Kav. 32
Jakarta 10220
Telepon: (021) 579 39 085 – 9086
Tenggat waktu pengumpulan berkas pendaftaran adalah 1 Desember 2018
*Tanggal tersebut bisa berubah dan apabila tenggat waktu jatuh di akhir pekan atau hari libur nasional maka tenggat waktu akan diperpanjang hingga hari kerja selanjutnya. Hanya kandidat yang terpilih yang akan mendapat pemberitahuan dan diwawancara.
Deadline:
31 Desember 2018