Beasiswa Stipendium Hungaricum S2 di Hungaria


Jenis Pembiayaan: Penuh

Deadline: 15 Januari 2019

Kategori: Kuliah

Deskripsi

Program Beasiswa Stipendium Hungaricum diluncurkan pada 2013 oleh Pemerintah Hongaria. Misi inti dari program ini adalah untuk meningkatkan jumlah siswa asing di Hongaria dan untuk mendorong lembaga pendidikan tinggi Hongaria untuk menarik siswa asing terbaik.

Komponen Beasiswa

  • Biaya Pendidikan Penuh
  • Tunjungan Hidup bulanan HUF 40 460 (cca EUR 130)
  • Asrama Gratis
  • Asuransi Kesehatan

Persyaratan Pendaftar

Program ini tidak berlaku bagi warga negara Hungaria termasuk bagi yang memiliki kewarganegaraan ganda dimana 1 diantaranya adalah Hungaria. Selain itu jika pemohon adalah penerima Stipendium Hungaricum dan berniat untuk menempuh studi pada jenjang atau program yang sama maka tidak bisa mengajukan permohonan beasiswa ini.

Berkas yang Diperlukan:

  • Surat Motivasi
  • Sertifikat bahasa (IELTS, ITP, IBT dan yang diakui lainnya)
  • Ijazah
  • Transkip Nilai
  • Surat sehat (yang menerangkan bebas hepatitis A, B, C, HIV dan penyakit lainnya)
  • Paspor
  • Statement for Application 

Note : Untuk sertifikat bahasa, ijazah, transkrip, surat sehat, dan paspor bisa menyusul uploadnya, dan pihak Tempus Public Foundation (yang ngurusi beasiswa) akan ngasih tenggang waktu untuk upload dokumen yang nyusul itu. Namun, jika teman-teman belum upload dokumen-dokumen diatas, kalian harus buat surat pernyataan dan alasan kenapa dokumen tersebut diuploadnya nyusul.

Setelah mengetahui dan menyiapkan dokumen tersebut, selanjutnya jangan lupa buat akun di chronos system (ada di panduan beasiswa), lalu isi data diri, serta upload dokumen-dokumen yang dibutuhkan.

Proses Pendaftaran dan Deadline

Batas Pendaftaran : 15 Januari 2019

Tahap 1 : Pengecekan berkas (28 Februari 2019)

Tahap 2 : Wawancara via Skype) ( pertengahan Maret - akhir Mei 2019)

Tahap 3 : Pengumuman penerimaan ( pertengahan - akhir Juni 2019)

Tahap 4 : Visa application ( Juni - Juli 2019

Deadline:

15 Januari 2019

Pendaftaran sudah ditutup

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1