Beasiswa S1 Jabar Future Leaders


Jenis Pembiayaan: Penuh

Deadline: 23 Agustus 2020

Kategori: Kuliah

Deskripsi

Beasiswa Jabar Future Leaders merupakan program bantuan biaya pendidikan tinggi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat kepada masyarakat Jawa Barat yang sedang menempuh pendidikan jenjang D3, D4, S1, S2, dan S3 yang berprestasi baik dalam bidang akademik maupun non-akademik. Program ini memfasilitasi masyarakat Jawa Barat yang berkuliah di pendidikan tinggi dan berada di wilayah Jawa Barat. Pemberian beasiswa tersebut bertujuan menyiapkan generasi muda Jawa Barat sebagai calon pemimpin di masa depan. Setiap mahasiswa nantinya menerima manfaat bantuan biaya pendidikan serta program pembinaan dan pendampingan.

Komponen Beasiswa

  • Biaya perkuliahan, maksimal untuk 4 tahun masa pendidikan
  • Pembinaan dan pendampingan selama menerima beasiswa

Persyaratan Pendaftar

  • Maksimal batas tahun kelulusan dari SMA/SMK sederajat tiga tahun terakhir;
  • Melampirkan nilai UN, USBN, dan jika ada UTBK, batas rata-rata nilai adalah 6,0 skala 10 atau 60,0 skala 100;
  • Memiliki surat keterangan diterima dari perguruan tinggi yang telah ditentukan.

Berkas yang Diperlukan:

  • Merupakan warga Jabar, dibuktikan dengan kartu keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP);

  • Pas Photo ukuran 3 x 4 (latar merah atau biru);

  • Surat keterangan diterima dari perguruan tinggi yang telah ditentukan (LoA Unconditional), dengan daftar nama perguruan tinggi sebagai berikut:

    • Institut Pertanian Bogor

    • Institut Teknologi Bandung 

    • Universitas Indonesia 

    • Universitas Islam Bandung

    • Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati 

    • Universitas Katolik Parahyangan

    • Universitas Padjadjaran

    • Universitas Pasundan

    • Universitas Pendidikan Indonesia

    • Universitas Presiden (President University)

    • Universitas Telkom (Telkom University)

  • SKHUN, Ijazah, dan surat hasil UTBK (jika ada);

  • Sertifikat TOEFL/IELTS (tidak diwajibkan/tambahan);

  • Curriculum vitae;

  • Essay menggunakan Bahasa Indonesia berkaitan dengan Statement of purposes ditulis minimal 400 kata.

  • Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain (download format disini);

  • Menandatangani pakta integritas (download format disini);

  • Melampirkan salinan PBB rumah dan penggunaan listrik di rumah atau persyaratan setara lainnya yang tertera pada laman pendaftaran.

Proses Pendaftaran dan Deadline

  • Isi form pendaftaran melalui website resmi JFL 
  • Siapkan dan upload berkas-berkas yang dibutuhkan
  • Berkas akan diseleksi oleh sistem dan diverifikasi oleh pihak Perguruan Tinggi
  • Peserta yang lolos verifikasi akan diseleksi kembali oleh pihak Pemprov Jabar
  • Hasil seleksi akhir akan diumumkan melalui website Dinas Pendidikan Provinsi Jabar

Deadline:

23 Agustus 2020

Pendaftaran sudah ditutup

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1