Arm-Chair

Hubungan Internasional


  • Pelajaran Terkait

    Sosiologi

  • Kategori jurusan

    Sosial Humaniora

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa itu Hubungan Internasional?

Program studi Hubungan Internasional (HI) mengetengahkan pembelajaran tentang interaksi, relasi, dan komunikasi yang terjalin secara internasional. Hubungan Internasional tidak hanya mempelajari hubungan diplomasi satu negara dengan negara yang lain, tapi juga tentang konflik, kesejahteraan, ekonomi dan perdamaian dunia. Beberapa kajian yang dipelajari dalam prodi ini adalah diplomasi dan negosiasi, politik luar negeri, perdagangan luar negeri, politik internasional, ekonomi internasional, hukum internasional, globalisasi dan banyak lagi. Disini kamu akan diasah untuk memahami berbagai isu-isu global, mengenal tokoh-tokoh dan organisasi internasional yang berpengaruh, dan kerjasama internasional. Kamu juga akan belajar dinamika kawasan berbagai negara di dunia. Hubungan Internasional merupakan salah satu prodi yang prestisius. Para mahasiswanya mempelajari segala sesuatu yang berhubungan dengan aktivitas interaksi yang melintasi batas antar negara.

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Ini?

Jika kamu tertarik pada segala sesuatu terkait interaksi internasional, maka prodi ini bisa menjadi pilihan yang cocok untuk kamu. Prodi ini juga cocok bagi kamu yang memiliki keterampilan komunikasi serta minat yang besar untuk mendalami diplomasi dan politik internasional. Apalagi kalau kamu suka mempelajari berbagai bahasa dan kebudayaan asing, pastinya prodi Hubungan Internasional adalah pilihan yang tepat banget untukmu.

Mata Kuliah Jurusan Hubungan Internasional

  • 1Organisasi Internasional
  • 2Hukum Internasional
  • 3Politik Luar Negeri dan Diplomasi Republik Indonesia
  • 4Teori Hubungan Internasional
  • 5Teori Politik Internasional
  • 6Diplomasi
  • 7Negosiasi dan Resolusi Konflik
  • 8Minoritas dan Integrasi Nasional
  • 9Ekonomi Internasional
  • 10Pengantar Studi Demokrasi
  • 11Globalisasi
  • 12Budaya dan Bahasa Perancis
  • 13Budaya dan Bahasa Mandarin
  • 14Sistem Politik Amerika Serikat
  • 15Sejarah Diplomasi
  • 16Negosiasi dan Diplomasi
  • 17Strategi dan Tatakelola Strategis
  • 18Dinamika Hubungan Internasional Kawasan
  • 19Studi Perang dan Damai
  • 20Manajemen Strategik untuk Hubungan Internasional
  • 21Pemikiran Politik Barat
  • 22Teori Perbandingan Politik
  • 23Masyarakat Budaya Politik Asia Tenggara
  • 24Rezim Internasional
  • 25Studi Hubungan Kultural Dunia
  • 26Globalisasi dan Strategi
  • 27Geopolitik dan Geostrategi
  • 28Kosmopolitan
  • 29Nasionalisme
  • 30dan Fundamentalisme
  • 31Masyarakat Budaya Politik Asia Timur
  • 32Masyarakat Budaya Politik Amerika Latin
  • 33Masyarakat Budaya Politik Rusia
  • 34Eropa Timur dan Asia Tengah
  • 35Strategi Kelautan dan Geopolitik Kemaritiman
  • 36Etnografi Bangsa-Bangsa
  • 37Agensi
  • 38Kuasa
  • 39dan Politik di Indonesia

Karakter Siswa Yang Sesuai

  • Tekun
  • Kritis
  • Rasional
  • Independen
  • Berwawasan luas
  • Senang menganalisis
  • Senang melakukan riset
  • Keterampilan komunikasi
  • Keterampilan interpersonal
  • Senang memecahkan masalah

Prospek Kerja Jurusan Hubungan Internasional

Lulusan HI tidak perlu khawatir tentang prospek kerja. Sejauh kamu berprestasi dan unggul dalam menguasai bidang ini, peluang untuk memperoleh pekerjaan di tempat-tempat prestisius yang akan menghubungkanmu dengan dunia luar, sangat terbuka lebar. Lulusan HI dapat bekerja di berbagai instnasi mulai dari Kementrian Luar Negeri sebagai diplomat atau bahkan duta besar, organisasi-organisasi internasional, perusahaan multinasional, hingga konsultan.

Diskusi terkait jurusan ini

Belum ada diskusi yang dibagikan untuk jurusan ini.

Jurusan Terkait Hubungan Internasional

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1