Cari tahu tentang semua jurusan kuliah disini

Temukan pengalaman dan jawaban dari Mentor Rencanamu dan pengguna lain

Diana
6 tahun yang lalu

Penelitian kalau di Unpad itu yaa tiap hari makanan sehari-hari. Menelitinya itu caranya nanti diajarin kok mulai dari cari masalah di masyarakatnya apa, kebutuhannya apa, dllnyaa. Ada juga yang langsung mengamati orang, ada yang risetnya gak perlu mengamati krang. Aku merasa perubahannya itu jadi lebih peka dan objektif sama semua cerita temenku karena memang dibangun karakternya untuk jadi Psikolog! Untuk materinya detail banget kok, kalau di Unpad Fapsi itu salah satu fakultas paling sibuk dan padet jadwal kuliahnya.

(Gaby - MahaPsiko UNPAD)

Baca selengkapnya
0 5156
Diana
6 tahun yang lalu

Kalau menurutku jurusan apapun itu susah kok masuknya tapi asalkan tekun dan rajin pasti bisaa! Persiapannya mungkin bisa mengenali apa yang akan dipelajari di jurusan tersebut, prospek selama kuliahnya gimana, dll gituu.

(Gaby - MahaPsiko UNPAD)

Baca selengkapnya
0 3936
Diana
6 tahun yang lalu

Iyaa! Jadi kalau di Unpad itu dasar Psikologinya adalah Psikologi Eksperimen dimana kita memang banyak eksperimen mengenai perilaku manusia, kenapa harus IPA? Karena yang ingin diambil itu cara berpikirnya anak IPA yang rinci, konsep, dllnya ituu

(Gaby - MahaPsiko UNPAD)

Baca selengkapnya
0 4974
Tasya Anastasya
6 tahun yang lalu

Halo Tasya,

Untuk program sarjana di tiap kampus yang menyediakan program studi psikologi menyediakan program yang berbeda-beda. Kamu perlu mencari tahu perguruan tinggi yang kamu incar apakah menyediakan peminatan atau tidak. Di beberapa perguruan tinggi ada yang menyediakan peminatan untuk program sarjana (S1) yang bisa di tahun kedua atau ketiga kuliah. Sementara di perguruan tinggi lain tidak menyediakan peminatan di program sarjana. Bagi mahasiswa yang ingin mengambil peminatan atau kekhususan biasanya diarahkan untuk melanjutkan ke program pascasarjana.

Semoga membantu ya!


Baca selengkapnya
0 2030
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1